TOUNA- Asisten III Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Tojo Una-Una H. Rusmin Labudu, S.Sos.,M.Si, hadiri Musyawarah Kabupaten (MUSKAB) Ke III Palang Merah Indonesia Kabupaten Tojo Una-Una Tahun 2022, bertempat di Aula Hotel Ananda, Kecamatan Ampana Kota, Senin (31/10/2022).
Kegiatan tersebut dihadiri Pabung Kodim 1307/poso Mayor Inf Asrar Zees, Ketua PMI Kabupaten Tojo Una-Una Femmy Luther Lahay S.K.M, Sekretaris PMI Provinsi Sulawesi Tengah Sukri S.K.M, Wakapolres Tojo Una-Una Kompol I Made Dharma S.H, Pengurus PMI Kabupaten Tojo Una-Una Ir. Munawar Mapu, M.Si, serta para undangan lainnya.
Pemerintah Daerah Kabupaten Tojo Una-Una mengapresiasi setinggi-tingginya atas kiprah terbaik Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tojo Una-Una yang telah menjadi pioneer dalam bidang sosial dan kemanusiaan.
Asissten III Rusmin Labudu dalam sambutannya mengatakan bahwa Hari ini menjadi momentum penting bagi siklus kepengurusan PMI Kabupaten Tojo Una-Una, karena dengan berakhirnya masa bhakti pengurus periode 2017-2022, tonggak kepemimpinan selanjutnya akan berlanjut. Melalui suksesi Ketua PMI dan restrukturisasi kepengurusan periode 2022-2027, dapat terpilih pengurus yang amanah dan mampu meningkatkan performa PMI dimasa depan, terlebih dalam menghadapi situasi yang tidak menentu, diperlukan kesiapsiagaan dan strategi yang adaptif di segala kondisi.
"Tidak hanya pandemi covid-19 saja yang menjadi kewaspadaan kita, namun juga situasi kebencanaan Kabupaten Tojo Una-Una yang belakangan terus terjadi curah hujan yang tinggi serta kondisi geografis yang dapat meningkatkan potensi terjadinya bencana tanah longsor, banjir, dan lain sebagainya,"kata Rusmin Labudu.
Rusmin katakan, Bupati juga berpesan kepada PMI Kabupaten Tojo Una-Una melalui sambutannya yang dibacakan Asisten Administrasi Umum Setdakab Tojo Una-Una untuk dapat menyusun program kerja yang dapat beriringan dengan program dan visi-misi Pemerintah Kabupaten Tojo Una-Una. Harmonisasi dan keserasian langkah antara Pemerintah dengan organisasi serta seluruh elemen dalam masyarakat menjadi sangat penting, Pemerintah tidak dapat berjalan sendiri dalam mewujudkan masyarakat yang sejahtera, namun diperlukan sinergitas yang tinggi antar elemen masyarakat.
"Bupati juga mengucapkan terima kasih serta penghargaan sebesar-besarnya atas dedikasi serta perannya kepada pengurus PMI Kabupaten Tojo Una-Una periode 2017-2022 dalam penanganan musibah atau bencana, memberikan pelayanan darah, melakukan pembinaan relawan, melaksanakan pendidikan dan pelatihan yang berkaitan dengan kepalangmerahan serta tugas kemanusiaan dan kepada jajaran kepengurusan berikutnya dapat semakin memajukan PMI Kabupaten Tojo Una-Una serta meningkatkan kepedulian yang selama ini sudah baik,"jelasnya.(ANTO)