-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan


Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Wabup Berharap Kades Jalankan Pemerintahan Didesa Berkaitan Program Pembangunan

Friday, 3 February 2023 | February 03, 2023 WIB Last Updated 2023-02-05T07:15:36Z




TOUNA -Wakil Bupati Tojo Una-Una (Touna) Ilham Lawidu, SH mengatakan kepada Kepala Desa dalam penyelenggaraan roda Pemerintah Desa, agar benar-benar dijalankan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan, sehingga tidak terjadi keluhan atau pertanyaan warga masyarakat terhadap penyelenggaraan pemerintah yang dapat menimbulkan permasalahan.


" Kepala Desa diharapkan untuk dapat menghindarkan diri dari perilaku korupsi serta menggunakan Dana Desa sesuai sekala prioritas,”kata Wabup Jumat (3/2/2023).


Wabup katakan, kepada para Kepala Desa agar dapat memberikan pelayanan yang maksimal, secara obyektif dan adil, sehingga tingkat kepuasan dan kepercayaan masyarakat sesuai diharapkan .


"Kepala Desa agar menjalankan tugas kepemerintahan di desa yang berkaitan dengan program pembagunan hendaknya dilakukan pemantauan dan pengawasan baik program yang dilaksankan oleh Pemerintah Desa, Kabupaten, Provinsi maupun Pusat, sehingga pelaksanaannya tidak terjadi peyimpangan,"jelasnya.


Wabup juga menegaskan kepada seluruh Kepala Desa terpilih agar berkerja secara terukur, sehingga mampu melaksanakan roda Pemerintahan Desa, dengan kebijakan yang benar-benar merubah tingkat kesejahteraan desa dan masyarakatnya.


Dalam pengelolaan keuangan desa, para Kepala Desa tidak boleh beranggapan, bahwa uang yang diterima desa adalah urusan Kepala Desa, tetapi uang tersebut menjadi tanggungjawap Kepala Desa yang harus dipertanggung jawabkan dengan baik serta transparan.



“Fokus dan harus penuh rasa tanggung jawab dalam menjalankan tugas dan yang utama adalah selalu menjalankan sikap disiplin karena dengan menerapkan kedisplinan akan meraih kesuksesan dikemudian hari,”tegasnya.(ANTO)

×
Berita Terbaru Update