TOUNA -Bupati Tojo Una-Una Mohammad Lahay, membuka secara resmi Turnamen Piala Kemerdekaan Season 2 Antar Tim Lokal Kecamatan Ulubongka dalam Rangka Peringatan HUT Republik Indonesia ke-78. Bertempat di Lapangan Anutapura Desa Marowo, Jumat (20/07/2023).
Hadir dalam kegiatan tersebut Perwakilan Pemerintah Korea Selatan Byun Jae Goo, Camat Ulubongka Moh. Idris Muslaeni, Pejabat Unsur Muspika Kecamatan Ulubongka, Para Kepala Desa beserta Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda.
Bupati Touna dalam sambutanya mengatakan atas nama Pemerintah Daerah Touna memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada segenap panitia pelaksana dan semua pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan turnamen dari cabang olahraga, Sepakbola, Badminton ganda putra, Takraw dan Volly Ball untuk memperebutkan Piala Kemerdekaan season 2 tahun 2023,"kata Bupati
Bupati katakan bahwa turnamen Piala Kemerdekaan dalam rangka memeriahkan HUT ke-78 ini, merupakan wujud kepedulian dalam membangun olahraga di Kecamatan Ulubongka khususnya, dan di Kabupaten Tojo Una-Una pada umumnya.
"Oleh karena itu, melalui turnamen ini mari kita tanamkan semangat kepahlawanan dalam bertanding, tunjukkan segala pengorbanan dan ketangguhan serta kekompakan untuk tetap berkomitmen menjadi atlet yang profesional,"jelasnya.