TOUNA – Berbagai upaya yang dilakukan Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tojo Una-Una (Touna) untuk menekan angka pelanggaran maupun angka kecelakaan lalu lintas di wilayah Kabupaten Touna, Selasa (4/6/2024)
Kali ini, Unit Kamsel Satlantas Polres Touna yang dipimpin Ps. Kanit Kamsel Aipda Suapri melaksanakan sosialisasi tentang tata tertib beralulintas dan cara berkendara yang baik dijalan Raya kepada pegawai Kantor PDAM Ampana dan masyarakat sekitar.
Ps. Kanit Kamsel Aipda Suapri mengajak kepada pegawai Kantor PDAM Ampana dan masyarakat sekitar agar selalu memakai helm dan melengkapi komponen kendaraannya seperti kaca spion, plat nomor kendaraan (TNKB), knalpot yang sesuai spesifikasinya (tidak merubah knalpot) dan kelengkapan diri yaitu SIM serta STNK.
Kapolres Touna, AKBP Ridwan J.M Hutagaol, SIK, SH melalui Kasat Lantas Iptu Haris Nur Fahmi, S.Tr.K mengatakan, kegiatan ini bertujuan menciptakan Kamseltibcarlantas yang aman lancar dan tertib.
“Kegiatan ini rutin dilaksanakan, untuk meningkatkan kesadaran masyarakat khususnya para pengendara, menekan fatalitas kecelakaan lalu lintas, membudayakan tertib berlalu lintas dan mengedukasi masyarakat tentang bagaimana tata cara berkendara yang baik dan benar,” ungkap Iptu Haris Nur Fahmi.
“Stop pelanggaran lalu lintas dan kecelakaan lalu lintas, keselamatan untuk kemanusiaan,” tegas mantan Paur Subbagrenminopsnal Bagbinopsnal Ditlantas Polda Sulteng itu.