-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan


Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Dinas Sosial PPPA Touna Gelar Pelatihan Sistem Informasi Online Perlindungan Perempuan Dan Anak

Tuesday, 3 September 2024 | September 03, 2024 WIB Last Updated 2024-09-03T13:24:07Z

 


TOUNA- Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Kabupaten Tojo Una-Una gelar pelatihan sistem informasi online perlindungan perempuan dan anak Bagi stakeholder terkait, bertempat di Hotel Ananda, Selasa (3/9/2024).


Kegiatan tersebut turut dihadiri Kadis Sosial Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Kabupaten Touna, Ir.Dalfiah,MM bersama Kepala Bidang, Narasumber Fasilitator Simfoni PPA Touna, stakeholder terkait serta tamu undangan lainnya.


Kadis Sosial Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Kabupaten Touna Dalfiah dalam sambutannya mengatakan bahwa sistem informasi online Perlindungan Anak ini dapat menggambarkan analisis situasi dan kondisi kekerasan perempuan dan anak di masing-masing wilayah, kemudian dapat digunakan untuk menyusun strategi perlindungan dan penanganan kekerasan yang lebih strategis dan dapat di pertanggung jawabkan datanya.


"Kasus kekerasan perempuan dan anak dewasa ini cenderung meningkat, maka melalui kegiatan ini dapat meningkatkan komitmen petugas dalam melakukan pengelolaan data kekerasan sesuai terlaksana dan mekanisme yang benar, ujar Dalfiah.


Menurut Dalfiah, tersosialisasinya hasil pengembangan aplikasi sistem pencatatan dan pelaporan simfoni PPA kepada admin atau petugas pengelola data kekerasan di unit pelayanan. Kemudian terimputnya data kekerasan secara rutin dan meningkatkan koordinasi pengelolaan data kekerasan antar jejaring di unit layanan korban kekerasan terhadap perempuan dan anak,"jelasnya 


Ia berharap, ilmu dan informasi yang di pada kegiatan ini dapat bermanfaat dan di aplikasikan pada unit kerja masing-masing. Sehingga dapat mempermudah dalam penginputan data kasus kekerasan perempuan dan anak di Kabupaten Tojo una-una,"harapnya.

×
Berita Terbaru Update